Penyakit Lupus


Tanggal 10 Mei diperingati sebagai Hari Lupus Sedunia. Sebenarnya sejauh apa, sih, kita mengetahui soal penyakit ini?

* Penyebab
Penyakit Lupus disebabkan adanya antibodi yang menyerang jaringan tubuh yang sehat. Penyebab munculnya antibodi 'jahat' ni sendiri masih dalam tahap penelitian, soalnya banyak faktor yang mempengaruhi, mulai dari genetik, lingkungan, infeksi virus, dan hormon.

* Gejala
Badan terasa lemah, mengalami kelelahan berlebihan, timbul gangguan pencernaan, demam, serta pegal-pegl. Kulit menjadi sangat sensitif terhadap sinar matahari, muncul ruam merah di seluruh tubuh yang terkadang disertai benjolan dan bersisik.

* Pengobatan
Hingga saat ini belum ada obat untuk penyakit ini. Yang bisa dilakukan adalah perawatan untuk mengurangi rasa sakit. Beberapa ahli gizi menyarankan pola hidup vegetarian bagi pengidap lupus, tapi belum ada bukti yang menyatakan sayuran bisa membantu pengobatan lupus.

* Yang terserang
Dari 100ribu penduduk, sekitar satu hingga lima orang terserang lupus. Penyakit ini nggak mengenal gender, tapi perempuan lebih banyak terserang. Usia yang rentan adalah 15-40 tahun, dan bangsa Asia dan Afrika lebih banyak terseran daripada orang kulit putih.



Sumber: CC 09/VII 3-17 Mei 2006

Tidak ada komentar: